TUBAN, Kenduruan,- Personel Polsek Kenduruan Polres Tuban menggelar latihan beladiri Polri, di halaman Mapolsek, Jum’at (22/9/2023). Hal itu dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan personel, khususnya dalam keterampilan bela diri.
Latihan yang dipimpin Kapolsek Kenduruan IPTU Agus Tri Wahyudi, S.H bertujuan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam hal keterampilan beladiri guna mendukung dalam melaksanakan tugas kepolisian di lapangan.
“Pada dasarnya semua anggota sudah memiliki kemampuan beladiri Polri yang diperoleh saat mengikuti pendidikan Polri,” ungkap IPTU Agus Tri Wahyudi, S.H.
Namun, kata Perwira dua balok ini, latihan itu dilakukan agar anggota mengingat kembali gerakan-gerakan, supaya saat melaksanakan tugas di lapangan sudah siap dan cepat mengambil keputusan, serta tahu apa yang akan diperbuat.
“Ini harus sering-sering dilatih untuk memantapkan anggota dalam hal beladiri Polri,” tandas Kapolsek. (Bagas/Wono)
Discussion about this post