Widang – Polsek Widang menggelar operasi pekat (penyakit masyarakat) di bulan Ramadhan pada Selasa (26/3/24) pagi hari. Kegiatan dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi keamanan dan ketertiban yang kondusif selama bulan Ramadan 1445 H.
“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi di wilayah dalam keadaan kondusif, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, ” ujar Kapolsek Widang IPTU Narko, S.H.
Di bulan Ramadhan ini kita gencarkan kegiatan operasi pekat dengan memberantas peredaran miras, khususnya di wilayah hukum Polsek Widang. Kita datangi warung warung yang terindikasi masih menjual ataupun mengedaran miras, ” jelasnya.
Walaupun dalam kegiatan operasi pekat belum mendapatkan hasil, namun upaya untuk memberantas peredaran miras tetap kita laksanakan, sehingga dapat memberi rasa efek jera kepada pedagang agar tidak lagi menjual miras, ” pungkasnya.
Discussion about this post