Widang – Memastikan kegiatan berjalan dengan tertib dan aman, Kepala Kepolisian Sektor Widang IPTU Narko, S.H. bersama anggota menyambangi lokasi ujian kenaikan tingkat warga perguruan silat PSHT di halaman Balai Desa Simorejo, Minggu (21/1/24) pagi.
Selain melaksanakan monitoring, Kapolsek juga memberikan himbauan kepada seluruh peserta kenaikan tingkat agar bisa turut serta menjaga ketertiban.
“Kapolsek menghimbau kepada seluruh warga PSHT Ranting Widang agar bisa menjaga sikap serta tidak mudah terpancing isu maupun informasi di media sosial yang dapat membuat situasi tidak kondusif, ” imbaunya.
Agar semuanya bisa menjaga ketertiban, jangan mudah terpancing isu di media sosial yang belum tentu kebenarannya. Selalu koordinasi dengan pengurus sebelum melakukan sesuatu, karena rekan rekan memiliki pengurus yang dituakan di organisasi ini”, tegasnya.
Pesan Kamtibmas Kapolsek, selesai pelaksanaan ujian kenaikan tingkat, untuk warga PSHT supaya tidak mengadakan konvoi atau arak arakkan, disamping rawan kecelakaan, juga rawan terjadi benturan dengan warga perguruan lain, ” pesannya.
Discussion about this post