Senori – Anggota Polsek Senori Polres Tuban Polda Jatim yang dipimpin oleh Kapolsek Senori Iptu Bambang Edi Nofantoro, S.H., mengikuti kegiatan sosialisasi hukum yang diselenggarakan oleh Seksi Hukum (Sikum) Polres Tuban, Rabu (10/1/2024) pagi.
AKP Hartono, S.H., selaku Kasikum Polres Tuban yang didampingi anggota Sikum secara langsung memberikan sosialisasi yang dilaksanakan di halaman parkir Mapolsek Senori. Sedangkan materi yang diberikan adalah Netralitas Polri dalam menyongsong Pemilu serentak tahun 2024 sesuai dengan UU No. 2 Tahun 2002 dan Perpol No. 7 Tahun 2022.
Dikonfirmasi dilokasi kegiatan, Kapolsek Senori Iptu Bambang Edi Nofantoro mengucapkan terimakasih kepada Sikum Polres Tuban yang telah jauh-jauh dari Polres Tuban ke Polsek Senori untuk memberikan sosialisasi kepada anggota Polsek Senori.
“Semoga setelah kegiatan sosialisasi ini, anggota mendapatkan bekal ketika turun di masyarakat khususnya tentang netralitas Polri pada Pemilu Tahun 2024,” ungkap Iptu Bambang.
Sementara itu Kapolres Tuban AKBP Suryono, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasikum Polres Tuban AKP Haryono menjelaskan, bahwa kegiatan sosialisasi hukum ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh Sikum Polres Tuban kepada seluruh anggota Polres Tuban dan Polsek jajaran.
“Untuk kali ini sosialisasi kita fokuskan pada netralitas Polri menyongsong Pemilu Tahun 2024, hal ini untuk mengingatkan seluruh anggota Polres Tuban bahwa tugas Polri hanya mengamankan bukan ikut berpolitik,” urainya.
Discussion about this post