Widang – Kepolisian Sektor Widang turut andil dalam pencegahan penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK), salah satunya dengan turun langsung saat pemberian vaksin pada hewan ternak.
” Kapolsek Widang AKP Rukimin, S.H. M.H. pada Jum’at (04/11/22) mengungkapkan, dalam penanganan PMK, untuk Polsek Widang melibatkan seluruh personel Bhabinkamtibmas, mereka berperan dalam penanganan PMK di tingkat desa, utamanya desa binaan, ” ujarnya.
Beberapa waktu lalu Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) mewabah khususnya pada hewan ternak berkuku belah. Kepolisian, dalam hal ini Polsek Widang merespon dengan melakukan berbagai upaya dalam mencegah penyebaran PMK, ” Jelasnya.
Diharapkan dengan adanya vaksinasi PMK ini, maka setidaknya dapat meminimalisir penyebaran wabah PMK terhadap hewan ternak milik warga, ” harap AKP Rukimin
Discussion about this post